Panggilan atau teks +62-0-274-37-0579

15 Makanan Penambah Jumlah Sperma agar Kesuburan Meningkat

Myles Bannister

Mengonsumsi makanan tertentu untuk meningkatkan jumlah sperma penting bagi pria yang ingin memiliki momongan. Apa saja makanan agar sperma banyak? Simak daftar lengkap makanan tersebut di bawah ini.

Makanan yang Bisa Meningkatkan Produksi Sperma

Bagi Anda pria yang ingin meningkatkan kesuburan, berikut ini berbagai makanan penambah jumlah sperma yang wajib diketahui, di antaranya:

1. Makanan yang Mengandung Zinc Tinggi

Mengonsumsi makanan yang mengandung zinc telah terbukti mampu meningkatkan jumlah sperma. Zinc juga bermanfaat untuk mencegah kemandulan akibat penggumpalan pada sperma.

Makanan yang mengandung zinc bisa didapatkan dari daging sapi, lobster, ayam, dan tiram.

2. Makanan Tinggi Antioksidan

Antioksidan akan membantu menambah jumlah sperma yang dihasilkan oleh testis. Makanan yang bisa Anda konsumsi adalah buah yang asam, wortel, teh, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

3. Makanan Tinggi Asam Folat

Asam folat atau vitamin B9 dapat membuat testis jadi subur sehingga sperma yang dihasilkan menjadi melimpah. Makanan yang mengandung asam folat adalah buah-buahan asam atau sayuran berwarna oranye.

4. Makanan yang Mengandung Selenium

Makanan yang mengandung selenium secara rutin akan membantu tubuh menghasilkan sperma yang sehat dalam jumlah banyak. Makanan yang mengandung selenium tinggi bisa didapatkan dari ikan tuna, salmon, udang, ayam, beras merah, wortel, dan oatmeal.

5. Makanan yang Mengandung Vitamin C

Vitamin C adalah antioksidan yang penting bagi kesuburan pria. Makanan yang mengandung vitamin C di antaranya: jeruk, paprika, kiwi, stroberi, tomat, brokoli, dan kentang.

6. Makanan dengan Kandungan Vitamin B12

Vitamin B12 membantu meningkatkan motilitas dan jumlah sperma serta mengurangi kerusakan DNA sperma. Makanan yang mengandung B12 adalah ikan, hati, telur, susu, dan sereal.

7. Makanan Tinggi Vitamin D

Suplemen vitamin D terkait dengan peningkatan hormon testosteron dan peningkatan motilitas sperma. Makanan yang mengandung vitamin D adalah ikan berminyak, hati sapi, keju, kuning telur, yoghurt, dan jamur.

8. Makanan yang Mengandung Vitamin E

Vitamin E bersama antioksidan lainnya dapat membantu meningkatkan kualitas sperma. Makanan yang mengandung vitamin E adalah minyak nabati, kacang-kacangan, biji-bijian, sayuran hijau, dan margarin.

9. Ginseng

Mengonsumsi suplemen ginseng dapat meningkatkan jumlah sperma dan motilitas sperma. Ginseng mengandung ginsenoside yang dapat menstimulasi produksi nitric oxide, senyawa yang terkait dengan fungsi sperma.

10. Makanan yang Mengandung D-aspartic Acid (DAA)

DAA adalah asam amino yang terlibat dalam pengaturan hormon seks pria. Suplemen yang mengandung DAA dapat meningkatkan konsentrasi dan motilitas sperma pria. Makanan dengan kandungan DAA antara lain daging unggas, telur, dan produk olahan susu.

11. Makanan yang Mengandung Asam Lemak Omega-3

Omega-3 dapat meningkatkan jumlah, motilitas, dan morfologi sperma. Makanan yang mengandung asam lemak omega-3 adalah ikan, kacang-kacangan, biji-bijian, minyak nabati, telur, dan yogurt.

12. Makanan dengan Kandungan L-arginine

L-arginine adalah asam amino yang dapat meningkatkan fungsi sperma. Makanan yang mengandung L-arginine adalah daging, kacang-kacangan, biji-bijian, lentil, dan produk olahan susu.

13. Makanan dengan Kandungan Coenzyme Q10 (CoQ10)

CoQ10 dapat membantu memproduksi energi dan meningkatkan motilitas sperma. Makanan yang mengandung CoQ10 adalah jeroan, ikan berlemak, dan biji-bijian utuh.

14. Daging Tanpa Lemak

Daging tanpa lemak mengandung protein berkualitas tinggi, zinc, dan zat besi. Makanan ini penting untuk memproduksi sperma yang sehat.

15. Makanan Tinggi Kalium

Makanan yang mengandung kalium, seperti pisang, dapat membantu meningkatkan jumlah sperma. Makanan lain yang mengandung kalium termasuk alpukat, jeruk, tomat, kentang, bayam, dan kacang merah.

Kebiasaan Baik yang Meningkatkan Kualitas Sperma

Selain mengonsumsi makanan di atas, beberapa kebiasaan baik yang dapat meningkatkan kualitas sperma adalah:

  • Menerapkan gaya hidup sehat dengan konsumsi makanan sehat, olahraga, mengelola stres, dan rutin cek kesehatan.
  • Tidur yang cukup untuk menjaga kesehatan.
  • Mempertahankan berat badan yang sehat dengan program penurunan berat badan jika mengalami obesitas.
  • Menghindari suhu panas berlebih dengan menghindari mandi air panas, sauna, dan pakaian ketat.
  • Menghindari paparan racun di lingkungan dengan menggunakan produk pembersih alami dan menghindari pestisida.

Sebelum mengonsumsi berbagai makanan tersebut, disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar sesuai dengan kondisi tubuh Anda. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.

Referensi

  1. Arnarson, Atli. 2023. 10 Ways to Boost Male Fertility and Increase Sperm Count. https://www.healthline.com/health/boost-male-fertility-sperm-count. (Diakses pada 13 September 2023)
  2. Dahiya, Mona. 2023. 15 Foods to Increase Sperm Count and Motility Fast. https://www.littleangelivf.com/blog/fertility/foods-to-increase-sperm-count/. (Diakses pada 13 September 2023)
  3. Huizen, Jennifer. 2023. What are the best ways to increase sperm count?. https://www.medicalnewstoday.com/articles/320010#foods-to-improve-sperm-count. (Diakses pada 13 September 2023)

About The Author

10 Manfaat Minyak Kemiri untuk Kesehatan Rambut

10 Manfaat Oncom bagi Kesehatan (Dilengkapi Kandungan Nutrisi)