Panggilan atau teks +62-0-274-37-0579

Mengenal Double Toning: Perbedaan Exfoliating dan Hydrating Toner

Myles Bannister

Apa Itu Toner dan Double Toning?

Setelah membersihkan wajah, umumnya kita akan mengaplikasikan toner pada wajah. Toner merupakan cairan berbasis air yang memiliki kandungan bahan aktif seperti ekstrak tanaman atau essential oil. Toner dirancang untuk karakter kulit tertentu. Toner memiliki 4 fungsi penting:

  1. Balancing, mengembalikan pH wajah setelah pembersihan.
  2. Exfoliating, mengangkat sel kulit mati di wajah.
  3. Hydrating, menghidrasi kulit dan memulihkan kelembapan.
  4. Penetration, mempersiapkan kulit untuk menyerap produk skin care berikutnya.

Keempat fungsi di atas adalah fungsi utama toner, tetapi satu toner jarang bisa memenuhi semua fungsi tersebut. Inilah sebabnya penggunaan dua toner yang dikenal dengan istilah double toning.

Jenis dua toner yang populer untuk double toning adalah exfoliating toner dan hydrating toner. Kedua toner ini dikatakan dapat memenuhi keempat fungsi toner yang sudah disebutkan sebelumnya.

Perbedaan Exfoliating Toner dan Hydrating Toner

Pada dasarnya, ada banyak jenis toner seperti pH balancing toner, cleansing toner, astringent, dan sebagainya. Namun, exfoliating toner dan hydrating toner adalah yang paling ideal untuk memenuhi kebutuhan toner untuk wajah. Apa perbedaan dari kedua jenis toner ini?

1. Kandungan toner

Exfoliating toner dikenal juga sebagai acid toner. Kandungan utama dalam exfoliating toner umumnya adalah AHA, BHA, PHA, atau glycolic acid. Sedangkan kandungan pada hydrating toner yang umum adalah HA atau hyaluronic acid, algae, lidah buaya, atau glycerin.

2. Manfaat toner

Fungsi exfoliating toner adalah mengangkat sel kulit mati dan mengembalikan pH normal kulit. Fungsi hydrating toner adalah menghidrasi, memulihkan kelembapan, dan mempersiapkan kulit untuk produk skin care selanjutnya. Secara umum, kedua toner ini memenuhi semua fungsi toner yang dijelaskan sebelumnya.

3. Cara penggunaan

Perbedaan ketiga yang mencolok adalah cara penggunaan toner ini. Exfoliating toner digunakan dengan kapas seperti toner pada umumnya. Sedangkan hydrating toner dioleskan langsung ke wajah dan ditepuk-tepuk menggunakan tangan.

Kedua cara penggunaan ini adalah cara umum, tetapi setiap merek toner bisa memiliki aturan penggunaan yang berbeda. Oleh karena itu, pastikan untuk mengikuti aturan pakai yang tertera pada produk.

Tips Menggunakan Toner

Apakah double toning penting? Pada dasarnya, penting atau tidaknya bergantung pada kebutuhan kulit masing-masing. Setiap jenis kulit membutuhkan toner yang berbeda. Kulit kering dan sensitif sebaiknya menghindari toner dengan alkohol.

Sebelum memilih dan menggunakan toner yang tepat, berikut adalah tips yang bisa diikuti:

  • Pilih toner yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Kulit normal, kering, berjerawat, dan sensitif membutuhkan jenis toner yang berbeda. Hindari toner dengan alkohol untuk kulit kering dan sensitif.
  • Gunakan toner setelah membersihkan wajah dengan cleanser. Pastikan wajah kering sebelum mengaplikasikan toner.
  • Gunakan toner dua kali sehari, seperti saat membersihkan wajah. Kulit sensitif atau kering dapat menggunakan toner hanya satu kali sehari, pada malam hari saja.
  • Pada penggunaan exfoliating toner, tuangkan toner perlahan ke kapas dan gunakan secukupnya. Jika kapas terlalu basah, kotoran di wajah lebih sulit menempel di kapas.
  • Gunakan hydrating toner dengan spray agar penggunaannya lebih praktis. Setelah disemprotkan, ratakan toner dengan menepuk-nepuk tangan ke wajah.
  • Tunggu beberapa menit hingga toner menyerap sebelum mengaplikasikan produk selanjutnya.
  • Gunakan toner sesuai dengan aturan pakai yang tertera pada kemasan.
  • Jika mengalami reaksi seperti gatal atau jerawat setelah menggunakan toner, hentikan penggunaan toner tersebut. Jika kondisi tidak membaik, segera konsultasikan kepada dokter.

Sekian informasi tentang toner serta perbedaan exfoliating toner dan hydrating toner. Pilihlah perawatan yang sesuai dengan kebutuhan kulit Anda. Sebelum memilih skin care, kenali karakter kulit Anda terlebih dahulu.

About The Author

12 Tips Puasa saat Menyusui agar Ibadah dan Produksi ASI Tetap Lancar

Maag Kronis: Gejala, Penyebab, Pengobatan, dan Pencegahan