Panggilan atau teks +62-0-274-37-0579

Makanan Sehat untuk Ibu Hamil Kembar

Myles Bannister

Ibu hamil bayi kembar perlu memperhatikan asupan makanan sehari-hari agar nutrisi selama kehamilan dapat terpenuhi. Ketahui makanan untuk ibu hamil kembar berikut ini.

Daftar Makanan untuk Ibu Hamil Kembar Tetap Sehat

Makanan untuk ibu hamil kembar sebaiknya dikonsumsi dalam porsi yang cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi sehari-hari. Dengan begitu, kesehatan dua janin di dalam kandungan bisa terjaga.

Nah, beberapa makanan yang sebaiknya dikonsumsi Bumil anak kembar, di antaranya:

1. Nasi Merah

Meski nasi merah direkomendasikan untuk ibu hamil anak kembar, bukan berarti Anda harus menghindari nasi putih sepenuhnya, lo.

Nasi merah dapat dijadikan pilihan makanan diet yang lebih sehat. Kandungan serat di dalamnya cukup tinggi.

Konsumsi serat selama kehamilan diperlukan untuk membantu Bumil merasa kenyang lebih lama. Jadi, keluhan mual dan ingin muntah yang kerap kali terjadi bisa dicegah.

Selain itu, serat juga dapat membantu menangani masalah pencernaan yang sering terjadi saat hamil, yaitu sembelit atau konstipasi.

Tak hanya itu, nasi merah juga mengandung sejumlah nutrisi lain yang bermanfaat bagi kehamilan kembar Anda. Beberapa nutrisi tersebut, yakni vitamin B1 dan B2, kalsium, dan zat besi.

2. Susu dan Produk Turunannya

Selama kehamilan, penting bagi ibu hamil untuk mencukupi kebutuhan kalsium harian. Kalsium sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tulang ibu dan membantu mendukung pembentukan tulang dan gigi si Kecil.

Sumber kalsium yang dapat menjadi pilihan, misalnya susu. Selain itu, Anda juga bisa mengonsumsi produk turunannya, seperti yogurt plain dan keju.

Menurut penelitian, minum susu selama kehamilan berdampak positif bagi berat badan bayi. Sementara itu, kekurangan konsumsinya bisa meningkatkan risiko kelahiran prematur dan berbagai komplikasi kehamilan lainnya.

3. Telur

Makanan untuk ibu hamil kembar lainnya adalah telur. Kandungan berbagai nutrisi di dalamnya bermanfaat untuk kehamilan.

Telur merupakan sumber kolin yang baik. Nutrisi ini sangat dibutuhkan dalam jumlah banyak selama kehamilan karena dapat menunjang fungsi otak dan memori si Kecil.

Tal cukup sampai di situ, telur mengandung DHA yang tidak sedikit. DHA dapat membantu meningkatkan fungsi penglihatan dan berperan penting dalam perkembangan otak janin.

Makanan satu ini juga sangat mudah diolah menjadi berbagai menu masakan, jadi Anda tidak perlu khawatir akan merasa bosan untuk mengonsumsinya.

4. Kacang-kacangan

Bagi ibu yang sedang hamil anak kembar, konsumsi kacang-kacangan dapat menjadi salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan protein harian.

Protein sangat diperlukan selama kehamilan. Nah, kacang-kacangan merupakan sumber proten nabati yang baik untuk dikonsumsi.

Selain protein, makanan yang satu ini juga menyediakan berbagai vitamin dan mineral lainnya yang tentunya dapat memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan.

5. Daging Sapi

Daging sapi merupakan salah satu makanan yang baik untuk ibu hamil kembar. Kandungan zat besi yang tinggi di dalamnya dapat membantu Bumil memenuhi kebutuhan zat besi harian.

Zat besi penting untuk mengatasi masalah anemia defisiensi besi selama kehamilan. Kondisi ini rentan terjadi pada ibu hamil akibat rendahnya kadar zat besi di dalam tubuh.

Selain itu, daging sapi juga mengandung kadar protein yang tinggi. Kandungan ini penting untuk mendukung tumbuh kembang janin di dalam kandungan.

6. Bayam

Bayam mengandung sejumlah nutrisi yang dapat mendukung kehamilan, seperti kalsium, vitamin K, zat besi, dan asam folat.

Asam folat merupakan zat gizi yang sangat penting untuk dipenuhi selama kehamilan. Kekurangan zat gizi ini akan memperbesar risiko kecacatan sistem saraf.

Jadi, selain membantu menjaga kesehatan Anda dan dua janin di dalam kandungan, bayam juga mampu mencegah kecacatan saat lahir.

7. Ikan Salmon

Ikan salmon merupakan makanan untuk ibu hamil kembar yang menyediakan kebutuhan protein dalam jumlah yang tinggi. Jadi, bila Anda bosan dengan daging sapi sebagai sumber protein, ikan salmon bisa menjadi alternatif yang baik.

Selain mengandung protein, ikan salmon juga memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang penting bagi kehamilan.

Omega 3 berperan dalam mendukung perkembangan mata dan otak bayi kembar Anda. Bersama dengan vitamin D, asam lemak ini dapat membantu pertumbuhan tulang dan gigi yang sehat.

8. Beri

Makanan lain untuk ibu hamil anak kembar adalah buah beri, seperti stroberi, bluberi, dan raspberry. Buah-buahan ini kaya akan serat, nutrisi yang dibutuhkan dalam jumlah banyak selama kehamilan.

Kehamilan kembar dapat membuat pencernaan melambat karena ruang yang ditempati oleh kedua janin Anda. Tak jarang, kondisi ini menimbulkan masalah pada pencernaan, contohnya sembelit.

Namun, Anda tidak perlu khawatir. Konsumsi cukup serat ternyata dapat membantu menjaga hidrasi tubuh sekaligus membantu melunakkan feses sehingga keluhan sembelit bisa dicegah.

9. Apel

Buah yang baik untuk dikonsumsi ibu yang hamil bayi kembar adalah apel. Kandungan vitamin C, asam folat, dan berbagai nutrisi lain di dalamnya baik untuk mendukung kehamilan sehat.

Selain itu, buah yang satu ini merupakan sumber serat yang baik. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, serat dapat membantu mengatasi masalah pencernaan pada ibu hamil, misalnya sembelit.

Nah , itulah sederet makanan untuk ibu hamil kembar yang dapat dikonsumsi. Selama kehamilan, pastikan untuk mengonsumsi makanan sehat agar kebutuhan nutrisi harian Anda tercukupi, ya.

Referensi

  1. Achón, María, dkk. 2019. Effects of Milk and Dairy Product Consumption on Pregnancy and Lactation Outcomes: A Systematic Review. https://academic.oup.com/advances/article/10/suppl_2/S74/5489440. (Diakses pada 26 Mei 2023).
  2. Anonim. Health Benefits of Eating Brown Rice During Pregnancy. https://www.babyment.com/pregnancycare.php?pregnancy=Health-benefits-of-eating-brown-rice-during-pregnancy. (Diakses pada 26 Mei 2023).
  3. Fierro, Pamela Prindle. 2021. Meal and Snack Ideas for a Twin Pregnancy. https://www.verywellfamily.com/ten-things-to-eat-during-twin-pregnancy-2447309. (Diakses pada 26 Mei 2023).
  4. Leach, Jenny. Pregnant with Twins: Eating Well. https://www.babycentre.co.uk/a3580/pregnant-with-twins-eating-well. (Diakses pada 26 Mei 2023).
  5. Taylor, Marygrace. 2021. How to Eat When You’re Pregnant With Twins and Multiples. https://www.whattoexpect.com/pregnancy/multiples/diet-for-twin-pregnancy. (Diakses pada 26 Mei 2023).

About The Author

Infeksi Usus: Gejala, Penyebab, Pengobatan, dll

Apakah Suplemen Pembesar Penis Hammer of Thor Benar-Benar Efektif?