Panggilan atau teks +62-0-274-37-0579

Dibalik Rasa Asamnya, Ini 11 Manfaat Jeruk Kasturi untuk Tubuh

Myles Bannister

Jeruk kasturi atau jeruk kalamansi adalah varietas lain dari buah jeruk. Buah ini hasil persilangan dari jeruk dan kumquat. Meski tergolong asam, banyak orang tetap mengonsumsinya karena manfaat kesehatannya.

Kandungan Jeruk Kasturi

Sebelum menjelaskan manfaat jeruk kasturi, hal penting yang harus Anda ketahui adalah kandungannya. Berikut adalah beberapa kandungan nutrisinya:

  • Tiamin
  • Vitamin A
  • Vitamin C
  • Kalium
  • Fosfor
  • Zat besi
  • Niasin
  • Riboflavin
  • Kalsium
  • Protein
  • Lemak
  • Karbohidrat

Manfaat Jeruk Kasturi bagi Kesehatan

Buah ini memiliki kandungan aktif penting bagi kesehatan seperti vitamin C, flavonoid, karotenoid, limonid, dan mineral. Berikut adalah khasiat jeruk kasturi yang bisa Anda dapatkan:

1. Membantu Menurunkan Peradangan

Studi menyoroti sifat antiinflamasi tanin dari buah ini dapat menurunkan tingkat peradangan saat dikonsumsi dalam jumlah sedang.

Jeruk kasturi juga melindungi Anda dari penyakit asam lambung.

2. Meningkatkan Sistem Kekebalan

Vitamin C dan nutrisi lainnya pada buah ini merangsang produksi sel darah putih untuk melawan efek negatif dari radikal bebas.

3. Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat

Penelitian menemukan buah ini dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.

Jeruk kasturi juga membantu menurunkan risiko aterosklerosis, serangan jantung, dan stroke.

4. Meningkatkan Produksi Kolagen

Vitamin C adalah elemen penting dalam produksi kolagen, senyawa yang dibutuhkan untuk membuat jaringan tubuh.

Buah ini membantu tubuh tumbuh dan memperbaiki kerusakan akibat cedera, penyakit, atau pembedahan.

5. Membantu Mengelola Diabetes

Buah ini menunjukkan implikasi positif dalam mengatur pelepasan glukosa dan insulin ke dalam aliran darah.

6. Meningkatkan Pertumbuhan Rambut

Buah ini memiliki sifat yang meningkatkan pertumbuhan rambut dan menjaga kebersihan kulit kepala.

7. Meningkatkan Kesehatan Sistem Pernapasan

Kadar asam sitrat yang kuat dalam buah ini dapat meredakan peradangan pada tenggorokan dan saluran pernapasan.

8. Menjaga Kesehatan Kulit

Buah ini membersihkan kulit dari noda atau perubahan warna. Kandungan antioksidannya juga mencegah keriput dan tanda-tanda penuaan.

Buah ini juga tetapumempertahankan kulit bebas noda.

9. Mengatur Sekresi Sebum

Buah ini menjaga keseimbangan minyak alami kulit dengan mengatur sekresi sebum. Hal ini mengurangi masalah kulit seperti jerawat dan komedo.

10. Melawan Ketombe

Jeruk kasturi mengobati kulit kepala yang gatal dan ketombe.

11. Membantu Menurunkan Berat Badan

Jeruk kasturi meningkatkan metabolisme dan pembakaran lemak.

Detoksifikasi tubuh membantu semua sistem organ berjalan lebih lancar dan pembakaran kalori terjadi.

Potensi Efek Samping Jeruk Kasturi

Meski memiliki banyak manfaat, buah ini bisa menyebabkan gangguan pencernaan dan peningkatan risiko masalah ginjal.

Konsultasi dengan dokter diperlukan sebelum mengonsumsi buah ini secara rutin.

Masalah Perut

Buah ini berpotensi mengiritasi lambung, sebaiknya dibatasi asupannya untuk mencegah gangguan pencernaan.

Masalah Ginjal

Bagi orang dengan masalah ginjal, buah ini dapat memperburuk kondisi.

Masalah Kulit

Asam buah ini dapat menyebabkan perih atau terbakar pada kulit. Lakukan uji tempel sebelum menggunakannya.

Jangan berjemur setelah merawat kulit dengan buah ini, karena dapat menyebabkan kulit terbakar saat terkena sinar matahari.

Referensi

  1. Nilankeeta. 2020. Calamansi For Beautiful Skin & Hair ? What Are The Benefits And Side Effects?. https://www.beautyglimpse.com/calamansi-calamondin-use-beautiful-skin/. (Diakses pada 24 November 2020).
  2. Staughton., John 2020. Calamansi Juice: Benefits, Recipe, And Side Effects. https://www.organicfacts.net/calamansi-juice.html. (Diakses pada 24 November 2020).

About The Author

Manfaat Vitamin E

Benarkah Soda Susu Bisa Membersihkan Paru-Paru?