Panggilan atau teks +62-0-274-37-0579

Penyebab Bintitan dan Cara Mengatasinya

Myles Bannister

Bintitan memiliki beberapa penyebab. Apa penyebab mata bintitan? Lihat informasi lengkapnya beserta cara mengatasi dan mencegah mata bintitan baik secara medis maupun alami.

Apa Itu Mata Bintitan?

Mata bintitan (stye) adalah ketika pada mata, khususnya kelopak mata, muncul benjolan merah. Benjolan ini mirip dengan jerawat atau bisul. Bintitan bisa sakit saat disentuh dan membuat tidak nyaman. Jika bintitan cukup besar, ini bisa mengganggu penglihatan. Ada dua jenis bintitan yaitu:

  • Bintitan internal. Bintitan internal tumbuh di dalam kelopak mata. Kondisi ini disebabkan oleh kelenjar minyak pada kelopak mata (meibomian).
  • Bintitan eksternal. Bintitan eksternal lebih umum daripada bintitan internal. Bintitan ini disebabkan oleh masalah pada folikel bulu mata atau kelenjar minyak (sebaceous). Bintitan eksternal tumbuh di sekitar kelopak mata.

Penyebab Mata Bintitan

Penyebab bintitan pada mata adalah infeksi. Bakteri Staphylococcus hidup di kulit. Jika bakteri ini berpindah ke kelenjar atau folikel rambut di sekitar mata, maka infeksi terjadi dan bintitan muncul. Apa yang memicu infeksi pada mata dan menyebabkan bintitan? Berikut adalah beberapa kondisi yang bisa menjadi jawabannya.

1. Peradangan pada Kelopak Mata

Penyebab pertama adalah peradangan pada kelopak mata atau yang dikenal dengan blepharitis. Mata yang meradang rentan terhadap iritasi yang bisa menyebabkan infeksi pada kelopak mata.

2. Menyentuh Mata dengan Tangan Kotor

Menyentuh mata dengan tangan yang kotor juga meningkatkan risiko bintitan. Tangan yang tidak higienis dapat mengandung banyak kuman dan bakteri jahat. Pastikan untuk mencuci tangan dengan sabun, terutama sabun antiseptik, sebelum menyentuh mata.

3. Alergi Mata

Mata bintitan juga bisa disebabkan oleh reaksi alergi. Awalnya, mata mungkin akan terasa gatal. Kemudian, benjolan yang menyerupai bintitan akan muncul.

4. Penggunaan Kosmetik yang Salah

Penggunaan kosmetik yang tidak cocok dengan kulit wajah juga dapat menyebabkan bintitan pada kelopak mata. Hentikan penggunaan kosmetik jika menyebabkan mata bintitan.

5. Tidak Langsung Membersihkan Make Up Wajah

Jika kosmetik atau make up yang digunakan tidak sejalan dengan kulit, Anda berpotensi mengalami bintitan. Jika make up tidak segera dibersihkan, kandungan kimia pada make up dapat menyebabkan iritasi pada mata. Lebih buruk lagi jika make up sudah kedaluwarsa. Bersihkan wajah setelah menggunakan make up, dan jangan gunakan make up yang sudah kedaluwarsa.

6. Penggunaan Kacamata atau Lensa Kontak

Jika Anda menggunakan kacamata atau lensa kontak, pastikan keduanya selalu dalam kondisi bersih. Kacamata dan lensa kontak yang kotor juga bisa menyebabkan mata bintitan. Bersihkan kacamata dengan cairan pembersih khusus secara teratur. Ganti lensa kontak setiap beberapa bulan untuk mencegah iritasi yang bisa menyebabkan bintitan. Simpan alat bantu penglihatan Anda di tempat yang bersih saat tidak digunakan.

7. Masalah Kulit

Bintitan pada mata bisa disebabkan oleh masalah kulit, seperti:

8. Diabetes

Pada kasus yang jarang, bintitan pada mata bisa menjadi pertanda diabetes. Namun, bintitan sebagai gejala diabetes harus disertai dengan gejala lain dari penyakit tersebut.

9. Chalazion

Selain infeksi bakteri, bintitan juga bisa disebabkan oleh penyumbatan kelenjar kelopak mata. Penyumbatan ini menyebabkan penumpukan isi kelenjar dan menghasilkan benjolan yang mirip bintitan. Namun, benjolan akibat chalazion tidak menyebabkan rasa sakit.

Cara Mengatasi Mata Bintitan

Kebanyakan kasus mata bintitan tidak memerlukan pengobatan khusus. Benjolan bisa hilang sendiri dalam beberapa minggu tanpa perawatan. Namun, Anda bisa mempercepat penyembuhan dan meredakan nyeri dan gatal dengan mengompres kelopak mata yang terkena dengan kain yang dibasahi air hangat setiap hari selama beberapa menit. Jika Anda ingin penanganan medis, dokter biasanya akan meresepkan antibiotik dalam bentuk tetes atau olesan. Dalam kasus bintitan yang tidak hilang, dokter mungkin akan melakukan operasi kecil untuk mengeluarkan cairan dari benjolan.

Cara Mencegah Mata Bintitan

Meskipun tidak berbahaya, mata bintitan dapat menyebabkan ketidaknyamanan. Untuk mencegah mata bintitan, lakukan hal-hal berikut:

  • Hindari menggosok mata dengan tangan, terutama jika tangan dalam keadaan kotor.
  • Jika perlu menggosok mata dengan tangan, pastikan untuk mencuci tangan terlebih dahulu.
  • Bersihkan kacamata dan lensa kontak secara teratur.
  • Bersihkan sisa make up pada wajah setelah digunakan.
  • Jangan gunakan produk kosmetik yang sudah kedaluwarsa.

Itulah informasi tentang penyebab mata bintitan dan cara mengatasinya serta mencegahnya. Semoga bermanfaat!

Referensi

  1. Anonim. STY – Diagnosis and Treatment. https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/sty/diagnosis-treatment/drc-20378022 (diakses pada 9 September 2020)
  2. Anonim. What is a Stye? https://www.webmd.com/eye-health/understanding-stye-basics (diakses pada 9 September 2020)
  3. Moyer, N. 2019. What Causes a Stye? https://www.healthline.com/health/eye-health/what-causes-a-stye#stye (diakses pada 9 September 2020)

About The Author

Ganggu Keseharian, Kenali Ciri-Ciri Ambeien dan Cara Mengobati

10 Cara Menghilangkan Stres saat Menganggur