Panggilan atau teks +62-0-274-37-0579

Cisplatin: Fungsi, Efek Samping, Dosis, dll

Myles Bannister

Cisplatin adalah obat yang digunakan pada kemoterapi untuk menyembuhkan penyakit kanker. Berikut adalah informasi lengkap mengenai obat ini mulai dari fungsi, efek samping, hingga dosisnya!

Rangkuman Informasi Obat Cisplatin

Cisplatin Obat Apa?

Cisplatin adalah obat yang digunakan dalam kemoterapi untuk mengobati penyakit kanker, khususnya kanker indung telur (ovarium), kanker kandung kemih, dan kanker testis. Akan tetapi, obat ini mungkin dapat digunakan untuk menyembuhkan jenis kanker lainnya, tergantung dari hasil analisis dokter.

Obat Cisplatin memiliki mekanisme kerja menghambat proses tumbuh kembang sel kanker di dalam tubuh dan mencegah sel kanker agar tidak menyebar ke organ dan jaringan tubuh lainnya.

Fungsi Obat Cisplatin

Obat Cisplatin digunakan untuk kemoterapi pada kasus kanker:

  • Kanker ovarium
  • Kanker kandung kemih
  • Kanker testis

Obat ini juga mungkin dapat mengobati jenis kanker lainnya. Selalu ikuti petunjuk dokter agar obat dapat berfungsi secara optimal. Penggunaan obat tanpa petunjuk dari dokter akan berisiko menyebabkan reaksi tubuh yang mungkin saja berbahaya.

Peringatan dan Perhatian Obat Cisplatin

Dalam menggunakan obat, ada sejumlah hal penting yang perlu Anda ketahui dan pahami.

1. Kontraindikasi Obat

Penggunaan obat tidak disarankan pada orang-orang dengan sejumlah kondisi yang bisa menurunkan efektivitas obat atau bahkan menimbulkan reaksi berbahaya:

Kondisi-kondisi yang dimaksud meliputi:

  • Hipersensitivitas kandungan obat
  • Gangguan fungsi ginjal
  • Gangguan sumsum tulang belakang
  • Neuropati periferal
  • Hamil
  • Menyusui

2. Peringatan dan Perhatian Obat Cisplatin Lainnya

Sementara itu, peringatan dan perhatian lainnya yang harus diketahui sebelum mengonsumsi obat ini adalah sebagai berikut:

  • Jangan mengonsumsi obat apabila Anda juga sedang mengonsumsi obat-obatan yang berinteraksi dengan obat ini.
  • Hentikan penggunaan obat jika dirasa mengalami efek samping seperti mual, muntah, dan kejang.
  • Jika efek samping tak kunjung mereda, segera periksakan diri ke dokter.
  • Beritahu dokter apabila Anda sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, memiliki alergi obat, atau memiliki riwayat suatu penyakit.

Apakah Obat Cisplatin Aman bagi Ibu Hamil dan Menyusui?

Menurut The United States Food and Drugs Administration, obat ini masuk kategori D dan kemungkinan tidak diperkenankan untuk diberikan pada wanita hamil maupun menyusui karena berisiko menyebabkan masalah pada janin atau bayi.

Interaksi Obat Cisplatin

Obat ini akan berinteraksi jika digunakan bersamaan dengan jenis obat-obatan tertentu. Interaksi ini dapat menurunkan efektivitas obat atau menimbulkan reaksi pada tubuh.

Obat-obatan yang berinteraksi dengan Cisplatin antara lain:

  • Bevacizumab
  • Ciprofloxacin
  • Dexamethasone
  • Esomeprazole
  • Lorazepam
  • Docetaxel
  • Morfin
  • Gemcitabine

Obat ini mungkin juga berinteraksi dengan obat-obatan lainnya. Sampaikan pada dokter apabila Anda sedang mengonsumsi obat-obatan tersebut untuk mencarikan alternatif yang lebih aman.

Efek Samping Obat Cisplatin

Obat Cisplatin dapat menimbulkan efek samping seperti kecemasan, kesemutan, kesulitan bernapas, pembengkakan wajah, perubahan warna urine, mual, berkeringat, perdarahan, dan reaksi alergi. Gejala ini biasanya mereda setelah beberapa saat. Jika tidak, segera periksakan diri Anda ke dokter.

Dokter akan menentukan apakah gejala tersebut terkait dengan penggunaan obat. Jika iya, dokter bisa menyarankan Anda untuk menghentikan penggunaan obat dan mencari alternatif yang lebih aman untuk dikonsumsi.

Dosis Obat Cisplatin

Cisplatin masuk kategori obat keras. Gunakan obat sesuai dengan dosis yang ditentukan dokter. Obat ini tersedia dalam bentuk cairan injeksi.

Peringatan, pemakaian, dan penyimpanan obat ini juga perlu diperhatikan. Simpan obat di tempat yang sesuai dan jauhkan dari jangkauan anak-anak. Jangan gunakan obat jika sudah melewati masa kedaluwarsa.

Referensi

  1. Cisplatin. https://www.mims.com/malaysia/drug/info/cisplatin?mtype=generic (diakses pada 30 Agustus 2020)
  2. Cisplatin. https://www.drugs.com/mtm/cisplatin.html (diakses pada 30 Agustus 2020)
  3. Cisplatin Vial. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-8756/cisplatin-intravenous/details (diakses pada 30 Agustus 2020)

About The Author

Cara agar Hubungan Intim Lebih Tahan Lama di Ranjang

Makanan Sehat untuk Perkembangan Otak Janin