Panggilan atau teks +62-0-274-37-0579

7 Cara Mengatasi Cegukan pada Bayi (Mudah dan Terbukti Ampuh)

Myles Bannister

Apa Itu Cegukan?

Cegukan adalah kontraksi tidak disengaja pada diafragma yang terjadi berulang kali. Penyebab cegukan adalah udara yang tiba-tiba masuk ke dalam paru-paru dan menyebabkan penutupan ruang antara pita suara.

Cegukan umumnya terjadi pada bayi karena udara yang masuk saat menyusu atau karena katup antara esofagus dan lambung belum berfungsi dengan baik.

Cara Mengatasi Cegukan pada Bayi

Cegukan pada bayi tidak berbahaya dan bisa sembuh dengan sendirinya. Namun, jika cegukan tidak sembuh dalam waktu cepat, dapat membuat bayi tidak nyaman dan lelah.

Berikut adalah beberapa cara mengatasi cegukan pada bayi:

1. Dipeluk

Pelukan pada bayi dapat membuatnya tenang dan rileks, sehingga cegukan dapat berangsur hilang.

2. Menepuk punggung dengan halus

Menepuk punggung bayi dengan halus sambil menggendongnya dapat menyembuhkan cegukan.

3. Perbaiki posisi menyusui

Perhatikan posisi menyusui agar bayi tidak mengalami cegukan. Jika cegukan tetap berlanjut, hentikan sementara dan lakukan cara lainnya.

4. Jangan berhenti awasi bayi ketika menyusui

Memerhatikan ritme bayi ketika menyusui dapat menghindari bayi terburu-buru dan mengalami cegukan.

5. Berikan makanan perlahan

Makanan diberikan perlahan agar bayi tidak tersedak dan mengalami cegukan.

6. Bawa ke tempat hangat

Membawa bayi ke tempat yang hangat dapat menghindari perubahan suhu yang menyebabkan cegukan.

7. Berikan sesuatu untuk diisap

Memberikan sesuatu yang bisa diisap oleh bayi seperti empeng atau dot dapat membantu bayi menghilangkan cegukan.

Cegukan pada bayi umumnya berlangsung hingga 10 menit. Jika bayi cegukan disertai dengan gejala lain seperti rewel dan muntah, sebaiknya konsultasikan ke dokter.

Sumber:

  1. Brusie, Chaunie. 2019. How to Get Rid of Baby Hiccups. https://www.verywellfamily.com/how-to-get-rid-of-infant-hiccups-4160825. (Diakses 14 Oktober 2019).
  2. Burgess, Lana. 2018. How to stop hiccups in newborns. https://www.medicalnewstoday.com/articles/321932.php. (Diakses 14 Oktober 2019).
  3. Healthline. 2015. How Can I Cure My Newborn’s Hiccups?. https://www.healthline.com/health/childrens-health/newborn-hiccups. (Diakses 14 Oktober 2019).

About The Author

Phasmophobia: Gejala, Penyebab, Pengobatan, dll

Mengenal Formula 20/20/20, Solusi untuk Lebih Produktif Menjalani Hari